GpOpGSGpGUdlGSM0GpG9BUGlTA==
Breaking
news

Presiden Prabowo Langsung Memimpin Ratas Bersama Sejumlah Menteri Setibanya dari Mesir

Setibanya di Tanah Air setelah melakukan kunjungan ke Republik Arab Mesir, Presiden Prabowo Subianto langsung memimpin rapat terbatas (ratas)
Font size
Print 0
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, dalam keterangannya kepada awak media, Selasa (14/10/2025). | Sumber: BPMI Setpres

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyebut, Presiden Prabowo Subianto langsung memimpin rapat terbatas (Ratas) bersama sejumlah menteri, usai tiba di Tanah Air setelah melakukan kunjungan ke Republik Arab Mesir, Senin (13/10/2025), kemarin.

Jakarta (sukabumiNews) – Setibanya di Tanah Air setelah melakukan kunjungan ke Republik Arab Mesir, Presiden Prabowo Subianto langsung memimpin rapat terbatas (ratas) bersama sejumlah menteri, Selasa (14/10/2025).

Dalam rapat yang berlangsung di ruang tunggu Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Presiden Prabowo menerima laporan terkait perkembangan isu strategis dalam negeri dari para menteri.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, dalam keterangannya kepada awak media mengatakan bahwa Presiden mendapat laporan di antaranya dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir. Pada kesempatan tersebut, Menpora melaporkan hasil kualifikasi Piala Dunia 2026, sekaligus memohon maaf atas belum lolosnya tim nasional Indonesia.

Selain dari sektor olahraga, Presiden juga menerima paparan dari Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Roeslani terkait realisasi investasi nasional, termasuk patriot bond dan program pengelolaan sampah yang akan dibangun di 34 kabupaten/kota dengan volume sampah di atas 1.000 ton per hari.

Mensesneg menambahkan, proyek waste to energy kini telah mencapai tahap persiapan pembangunan di 10 titik awal, termasuk salah satunya di Bantar Gebang. Menurutnya, pemerintah telah menemukan skema pembiayaan yang melibatkan Danantara untuk mempercepat penanganan sampah secara berkelanjutan.

Sementara dari sisi pengembangan sumber daya manusia, Presiden juga mendengarkan laporan dari Menteri Pendidikan Tinggi, Riset, dan Inovasi Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto mengenai strategi peningkatan sumber daya manusia (SDM) berbasis STEM.

Red*
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2025.

Ikuti dan dapatkan juga update berita pilihan dari sukabumiNews setiap hari di Channel WahatsApp, Telegram dan GoogleNews.
Lihat Juga
Berikutnya

0Comments

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Redaksi sukabumiNews
Link copied successfully